Tampilkan postingan dengan label Kiwi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kiwi. Tampilkan semua postingan

Perawatan Kulit Wajah: Buah Kiwi Untuk Kecantikan

Seperti yang telah kita ketahui bersama, perawatan kulit wajah secara umum dibagi menjadi 2; modern dan alami. Dan karena blog Manfaat Buah ini memang hanya membahas seputar buah, maka berdasarkan judul diatas saya akan memberikan rahasia merawat kulit wajah secara alami menggunakan buah kiwi.

Walaupun masih agak sedikit asing bagi sebagian besar masyarakat kita, namun sebagian masyarakat lainnya (khususnya yang tinggal di kota-kota besar) sudah cukup mengenal buah yang mempunyai rasa menyegarkan ini. Lalu, seperti apa manfaat kiwi untuk perawatan kulit alami?

buah kiwi untuk perawatan kulit wajah

Kiwi adalah buah yang sangat padat akan nutrisi. Kandungan vitamin E pada kiwi dua kali lebih tinggi daripada sebutir buah alpukat. Kandungan vitamin C pada kiwi juga dua kali lebih besar daripada buah jeruk dalam porsi yang sama. Selain itu, buah kiwi mengandung vitamin A, B1, B2, B6, niasin, asam pantotenat, dan asam folat dalam jumlah yang cukup besar. Biji buah kiwi juga dimanfaatkan sebagai kosmetik karena mengandung minyak omega-3 yang sangat bermanfaat.



Mengkonsumsi buah kiwi secara teratur dapat membuat kulit anda menjadi lebih cerah, mencegah terjadinya penuaan dini yang berupa kerutan-kerutan halus pada kulit wajah, serta membuat kulit anda menjadi lebih elastis dan terlihat segar. Namun bukan hanya itu saja manfaat buah kiwi untuk kulit, untuk perawatan kulit dari luar, anda dapat menjadikan kiwi sebagai masker. Penggunaannya dapat dicampur dengan bahan-bahan alami lain agar hasilnya dapat lebih maksimal lagi.

perawatan kulit alami dengan buah kiwi

Berikut ini beberapa perawatan wajah secara alami menggunakan buah kiwi:

  • Untuk Perawatan Kulit Normal
Siapkan 1 buah kiwi, 2 sdm plain yogurt, 1 sdm air jeruk nipis, 1 sdm minyak almond, dan 1 buah wortel. Haluskan kiwi dan wortel, lalu campurkan semua bahan tersebut hingga menjadi pasta. Oleskan ini secara merata di kulit wajah anda. Tunggu hingga kering, lalu bilas dengan air sampai bersih. Selain menutrisi, masker wajah ini juga dapat membuat kulit wajah menjadi rileks.

  • Untuk Perawatan Kulit Kering
Siapkan 1 buah kiwi, 1 sdm minyak zaitun, dan 1 kuning telur. Haluskan kiwi dan campur dengan bahan-bahan yang lain. Oleskan masker ini ke seluruh kulit wajah secara merata. Biarkan sekitar 15 sampai 20 menit, lalu bersihkan dengan washlap yang telah dicelupkan di air dingin. Manfaat dari masker buah ini adalah untuk melancarkan sirkulasi darah, menenangkan, dan tentunya untuk menutrisi dan melembabkan kulit.

  • Untuk Perawatan Kulit Berminyak
Siapkan 1/2 buah kiwi, 3 sdm plain yogurt, 1 sdm susu skim, 1sdm madu, dan 1 sdm oatmeal yang telah halus. Campur dan haluskan semua bahan ini, tambahkan 1 tetes minyak lavender dan petitgrain essential oil.

Oleskan pada seluruh wajah dan leher, lalu anda dapat mulai untuk menggosok dan memijat kulit wajah dan leher secara perlahan. Lakukan sekitar 5 - 10 menit, lalu bersihkan. Sebagai langkah terakhir, anda dapat menggunakan toner dan pelembab.

  • Untuk Membersihkan Kulit Wajah
Haluskan 1 buah kiwi. Oleskan ke seluruh kulit wajah dan biarkan sekitar 15 - 20 menit. Biasanya anda akan merasakan kulit wajah seperti dicubit-cubit, ini adalah hal yang normal. Itu berarti kandungan asam organik pada kiwi tengah bekerja. Setelah itu bersihkan dengan air, dan anda dapat melanjutkannya dengan tonik. Sebagai langkah terakhir, gunakan pelembab pada wajah anda.

Bagaimana, tidak ada yang rumit bukan? Dan karena banyak yang sudah merasakan khasiatnya, jadi tidak ada salahnya jika anda juga mencoba tips merawat kulit wajah menggunakan buah kiwi seperti yang disampaikan diatas. Selamat mencoba!

Berikutnya baca:
Yang sebelumnya:


Manfaat Buah Kiwi Sebagai Salah Satu Makanan Super

Kiwi. Mungkin buah ini sudah tidak asing bagi orang-orang yang tinggal di kota-kota besar. Apalagi bagi mereka yang terbiasa untuk berbelanja di supermarket. Namun walaupun begitu, hanya sedikit dari masyarakat kita yang paham akan manfaat buah kiwi yang sangat luar biasa. Kiwi hanya dikenal sebatas dari bentuknya yang sedikit unik dan rasanya yang menyegarkan.

manfaat buah kiwi

Berbicara mengenai buah kiwi, maka kita tidak bisa lepas dengan negara Selandia Baru (New Zealand) - karena nama buah tersebut memang diambil dari nama burung kiwi, yaitu species burung khas yang hanya ada di negara tersebut.

Selandia Baru juga merupakan negara penghasil buah kiwi terbesar di dunia. Namun tahukah anda bahwa sebenarnya kiwi bukanlah buah asli dari negara New Zealand? Berdasarkan catatan sejarah yang sudah Manfaat Buah kumpulkan, asal buah kiwi sebenarnya adalah dari daratan Cina.


Orang yang pertama kali membawa dan memperkenalkan buah ini ke Selandia Baru adalah seorang guru misionaris dari Wanganui Girls Collage yang bernama Isabel Fraser.

Saat berkunjung ke Cina pada tahun 1904, Isabel merasa sangat terkesan dengan rasa segar dari buah yang diberi nama Mihou Tao (persik monyet) oleh masyarakat sekitar. Dan saat pulang kembali ke Selandia Baru, Isabel membawa sekantung penuh biji buah tersebut.

manfaat buah kiwi untuk kesehatan dan kecantikan

Selanjutnya seorang ahli tanaman bernama Alexander Allison mencoba untuk menanam biji yang didapatnya dari Isabel di sebuah kebun percobaan. Tanpa diduga, ternyata buah itu berhasil tumbuh dengan sangat baik dan subur.

Dalam perjalannya, buah ini mengalami beberapa kali pergantian nama. Awalnya buah ini diberi nama Mellonete (1958), kemudian dirubah menjadi Chinese Goosberry (1960), hingga akhirnya dirubah kembali menjadi Kiwi (sesuai dengan nama burung lokal yang menjadi lambang nasional negara Selandia Baru).


Kandungan Nutrisi Buah Kiwi

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan di berbagai laboratorium, diketahui bahwa kiwi adalah buah yang sangat padat akan nutrisi. Beberapa kandungan nutrisi yang ada pada buah kiwi antara lain:
  • Vitamin C (2 kali lebih tinggi dari jeruk dalam porsi yang sama)
  • Vitamin B, D dan E yang tinggi, baca Kandungan Vitamin Buah Kiwi
  • Asam Folat dan Asam Pantotenat
  • Kalium
  • Zinc
  • Enzim Actinidin
  • Antioksidan yang sangat tinggi, yaitu Polyphenol dan Karotenoid
  • Serat, dll

Manfaat Buah Kiwi Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Berdasarkan data kandungan nutrisi dan beberapa penelitian, buah kiwi diketahui mempunyai banyak sekali manfaat untuk menjaga kesehatan dan kecantikan tubuh manusia, yaitu antara lain:
  • Sangat baik untuk wanita selama masa kehamilan
  • Dapat mencegah penyakit jantung dan hipertensi
  • Mengatasi gejala impotensi
  • Sangat baik untuk mempertahankan stamina tubuh
  • Menjaga kesehatan mata
  • Sangat bermanfaat untuk perawatan atau kecantikan kulit
  • Dapat meningkatkan kemampuan otak
  • Membantu dalam program diet / penurunan berat badan
  • Dapat mencegah alzheimer
  • Membantu mengatasi sembelit

Semoga sedikit penjabaran tentang sejarah, kandungan nutrisi, dan berbagai manfaat buah kiwi diatas cukup bermanfaat. Untuk penjabaran lebih detail tentang khasiat buah kiwi, baik itu bagi kesehatan maupun kecantikan akan dibahas dalam artikel tersendiri yang lebih khusus dan spesifik.

Manfaat Biji Buah Kiwi

Buah apa yang memiliki kandungan vitamin C lebih banyak dari jeruk dan kandungan kalium sama banyaknya dengan pisang? Jika anda menjawab buah kiwi, maka tebakan anda benar. Vitamin dan mineral yang berlimpah dalam sebuah kiwi dapat memberikan efek kesehatan secara keseluruhan, dan juga dapat membantu mengobati kondisi tertentu seperti asma dan degenerasi makula yang berkaitan dengan usia. Dan tidak hanya itu, manfaat biji buah kiwi juga tidak dapat dikesampingkan, karena biji kecil dalam daging buah kiwi (boleh dimakan) ini penuh dengan nutrisi. Inilah yang akan Manfaat Buah bahas dalam postingan kali ini.

manfaat dan khasiat biji kiwi

Sekilas Mengenai Buah Kiwi

Kiwi berasal dari Cina, dan pertama kali dikenal oleh dunia Barat pada abad ke-20. Disebut juga dengan nama "Chinese gooseberry", kiwi termasuk tanaman semak merambat, dan memiliki lebih banyak kesamaan dengan buah berry dan anggur dibandingkan dengan buah-buahan pohon. Daging buahnya lembut dan berwarna hijau terang, dengan rasa manis dan asam pada saat bersamaan. Baik kulit dan biji buah kiwi dapat dimakan, namun kebanyakan orang mengupas dan membuang kulit buah yang agak sedikit berbulu tersebut. Selain jenis buah kiwi yang biasa kita ketahui, ada juga varietas golden kiwi yang pertama kali muncul pada tahun 1991, secara nutrisi tidak jauh berbeda dengan yang berwarna hijau. Selengkapnya baca artikel utama mengenai Manfaat Buah Kiwi

Nutrisi Buah Kiwi

Satu cangkir takar irisan kiwi hijau memasok sekitar 167g vitamin C, atau setara dengan 150% - 200% dari kebutuhan harian yang direkomendasikan bagi orang dewasa. Pasokan 562mg potasium dalam secangkir kiwi akan membantu semua fungsi sel-sel dan organ-organ tubuh anda, ini setara dengan 12% dari nilai harian yang direkomendasikan. Kandungan vitamin C dan potasium yang tinggi dalam buah ini sangat berkontribusi terhadap manfaat buah kiwi bagi kesehatan pernapasan. Buah kiwi juga bermanfaat untuk kesehatan mata, karena terdapat 157 IU vitamin A dan 220mcg lutein dalam 1 cangkir takar, yaitu karotenoid yang melindungi terhadap degenerasi makula. Buah kecil yang hebat ini juga merupakan sumber vitamin K yang sangat signifikan, yaitu vitamin yang dapat meningkatkan kepadatan tulang. Baca Kandungan Vitamin Dalam Buah Kiwi

Biji Buah Kiwi

Kurang dari 3% dari berat 1 buah kiwi adalah biji kecil yang terdapat di dalamnya. Seperti buah-buahan berry lainnya, biji kiwi menyimpan nutrisi yang dibutuhkan untuk saat pembenihan, pertumbuhan, dan keberlangsungan hidupnya, dan ini sangat padat nutrisi. Berbeda dengan saat anda membuang biji dari buah-buahan pohon seperti apel, jeruk, ceri, dan plum, biji buah kiwi bisa anda makan. Selain itu, minyak yang diekstraksi dari biji kiwi lebih kaya dari biji rami dalam hal kandungan alpha-linolenic acid, yaitu asam lemak omega-3 yang meningkatkan kesehatan jantung dan otak, serta membantu mengatur kolesterol. Anda juga dapat mengkonsumsi minyak biji kiwi sebagai suplemen. Karena kaya akan vitamin A, minyak ini kadang-kadang dijadikan komponen dalam produk kecantikan untuk kulit (baca Kegunaan Kiwi Untuk Perawatan Kulit) dan rambut.

Catatan Pertimbangan
Meskipun buah kiwi padat akan gizi, beberapa orang diketahui memiliki alergi dengan buah ini. Dan reaksi alergi tampaknya lebih mungkin terjadi pada anak-anak. Gejalanya bervariasi dalam tingkat keparahan, mulai dari iritasi ringan sampai gatal-gatal mulut dengan syok anafilaksis. Kemungkinan besar respon alergi ini disebabkan oleh enzim dalam buah kiwi yang disebut dengan actinidin. Baca Alergi Buah Yang Umum Terjadi


Jangan lewatkan untuk baca:

Cara Membuat Aneka Smoothies Kiwi Sehat

resep cara membuat smoothies kiwi
Kali ini saya ingin membagi beberapa resep cara membuat smoothies kiwi yang lezat dan sehat bagi anda pembaca setia Manfaat Buah. Kiwi adalah buah berukuran kecil dengan daging buah berwarna hijau yang terbungkus kulit buah berwarna coklat serta diselimuti rambut halus. Penampilan luarnya memang kurang menarik, sehingga tidak heran jika banyak orang yang belum mengetahui tentang manfaat buah kiwi jadi kurang tertarik untuk mengkonsumsinya. Namun jika anda mengetahui aneka nutrisi yang tersimpan dalam daging buah yang termasuk dalam ‘buah super’ ini, saya yakin akan ingin mencicipinya. Selain kaya akan vitamin C yang merupakan antioksidan kuat, buah kiwi juga merupakan sumber kalium yang sangat penting bagi kesehatan jantung, serta sumber serat yang menjaga kesehatan perut dan sistem pencernaan. Berikut beberapa resep smoothies sehat yang menggunakan buah kiwi sebagai bahan utamanya :

Smoothies Kiwi Dan Nanas

Buah kiwi sangat cocok bila dipasangkan dengan buah-buahan tropis lainnya, seperti buah nanas. Smoothie yang memadukan buah kiwi dan buah nanas akan memasok vitamin C dan serat dalam jumlah besar bagi tubuh anda, kalium, dan beberapa antioksidan penting.

Caranya:
  • Untuk membuat 1 gelas besar smoothie ini, siapkan 2 buah kiwi yang telah dikupas dan dipotong-potong, 1/4 cangkir takar nanas segar cincang, 1/4 cangkir takar yogurt tawar (plain yogurt) rendah lemak, dan 1/2 cangkir jus nanas murni. Masukan dalam blender, lalu blender sampai halus dan hiasi dengan irisan kiwi segar.

Smoothies Kiwi Dan Anggur

Buah anggur juga merupakan pasangan yang baik dan cocok dengan buah kiwi. Selain memberikan pasokan serat tambahan, vitamin C, beberapa antioksidan penting, serta beberapa kalsium juga akan semakin memperkaya khasiat smoothie ini (lihat manfaat buah anggur).

Caranya:
  • Untuk membuat dua porsi, seperti yang dicontohkan Ellen Brown dalam buku “The Complete Idiot's Guide to Smoothies”, siapkan 3/4 gelas jus buah murni (100%) seperti anggur atau apel, 1/2 cangkir takar susu, 3 buah kiwi yang telah dikupas dan dicincang, dan 1/ 2 cangkir takar anggur beku. Masukan ke dalam blender, lalu blender sampai halus. Untuk variasi rasa, anda bisa menggunakan aneka jus buah murni, coba-coba saja dan pilih buah yang anda suka.

Smoothies Kiwi Dan Blewah

Buah blewah adalah buah lain yang dapat melengkapi rasa buah kiwi. Mencampurkan blewah dengan kiwi untuk membuat smoothie akan meningkatkan asupan vitamin A yang sangat penting untuk kesehatan mata dan otot anda. Resep smoothies kiwi dan blewah yang saya bagikan ini tercantum dalam buku "Super Smoothies: 50 Recipes for Health and Energy”.

Caranya:
  • Untuk membuat dua porsi, siapkan 3 buah kiwi yang telah dikupas dan dicincang dalam blender. Tambahkan 1 cangkir yogurt tawar (plain yogurt) rendah lemak dan 1 3/4 cangkir takar buah blewah yang telah dipotong-potong. Blender hingga halus dan siap disajikan.

Smoothies Kiwi Berry

Aneka buah berry akan menambahkan rasa manis serta vitamin C dosis tinggi pada smoothies anda. Selain itu, kandungan serat dan banyak antioksidan penting di dalamnya juga akan sangat berguna bagi kesehatan anda.

Caranya:
  • Untuk membuat satu gelas besar, siapkan 1/2 cangkir takar buah berry yang anda suka (bisa stroberi, blueberry, blackberry, atau raspberry) dalam blender. Tambahkan 2 buah kiwi yang telah dikupas dan dicincang, 1/2 cangkir yogurt polos (plain yogurt) rendah lemak, dan 1/2 cangkir jus cranberry murni (100%). Blender sampai halus dan smoothies kiwi-berry siap disajikan. Untuk variasi rasa, anda bisa mengkombinasikan aneka buah berry diatas atau dengan mengganti jus cranberry dengan jus jeruk murni.

Bagaimana? Mudah semua bukan? So, bagi anda yang sedang menjalani pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan-minuman sehat, aneka smoothies buah kiwi ini sangat layak untuk anda coba. Selamat berkreasi!

Berikutnya baca:

Sebelumnya:

Kandungan Vitamin Dalam Buah Kiwi

Walaupun buah berukuran kecil dengan bentuk yang unik ini diberi nama "KIWI" yang sangat identik dengan negara Selandia Baru, namun sebenarnya buah kiwi bukanlah tanaman asli dari negara tersebut. Dalam artikel utama tentang manfaat buah kiwi sudah dijelaskan jika buah ini sebenarnya berasal dari daratan Cina. Orang yang paling berjasa memperkenalkan buah ini ke Selandia Baru sehingga sekarang menjadi produsen kiwi terbesar di dunia adalah seorang dosen wanita yang bernama Isabel Frasier. Dan buah ini begitu cepat menjadi terkenal karena rasanya yang segar serta kandungan istimewa di dalamnya, khususnya untuk kandungan vitamin dalam buah kiwi yang memang tidak dapat dianggap remeh.

kandungan vitamin dalam buah kiwi

Berbagai Kandungan Vitamin Yang Terdapat Pada Buah Kiwi

Vitamin C
Kiwi adalah sumber vitamin C yang sangat baik. Kandungan vitamin C dalam buah kiwi bahkan bisa 2 kali lipat lebih tinggi jika dibandingkan dengan buah jeruk dalam porsi yang sama. Mengkonsumsi 1 buah kiwi ukuran sedang sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh kita akan vitamin C dalam 1 hari. Seperti telah anda ketahui bersama, vitamin ini adalah antioksidan kuat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk meningkatkan sistem kekebalan, menjaga organ-organ penting dari kerusakan oksidasi, serta untuk merawat kecantikan kulit.

Vitamin A
Kandungan vitamin A dalam buah kiwi juga dapat dikatakan cukup tinggi, walau tidak sehebat kandungan vitamin C-nya. Vitamin ini juga berfungsi sebagai antioksidan dalam tubuh. Selain bermanfaat untuk memperkuat daya tahan tubuh, vitamin A juga dapat mencegah terjadinya rabun senja dan dapat membantu untuk mengatasi masalah kulit, seperti jerawat dan komedo. 1 buah kiwi ukuran sedang diketahui dapat memenuhi sekitar 5% dari kebutuhan harian tubuh akan vitamin A.

Vitamin E
Berdasarkan data yang diberikan oleh salah satu situs besar tentang kandungan nutrisi makanan, 1 buah kiwi ukuran sedang dikatakan dapat memasok sekitar 5% kebutuhan harian tubuh akan vitamin E. Vitamin ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan aliran darah, sehingga dapat membantu kelancaran pasokan oksigen dan nutrisi ke seluruh jaringan sel. Selain itu, vitamin E juga dapat membantu mempercepat kesembuhan luka dan meminimalisir jaringan parut bekas luka.

Dapat disimpulkan jika kandungan berbagai vitamin yang dimiliki buah kiwi memang bisa dikatakan cukup istimewa bagi kesehatan tubuh kita serta untuk perawatan kulit. Jadi jangan ragu-ragu untuk membeli dan mengkonsumsi buah ini.

Berikutnya baca:

Sebelumnya:

Buah Kiwi VS Buah Jeruk

Secara alami buah kiwi dan buah jeruk adalah buah-buahan yang memiliki kandungan kalori rendah dan sarat dengan berbagai nutrisi bermanfaat. Kedua buah ini diketahui sama-sama berasal dari Asia, namun saat ini sudah menyebar luas ke berbagai belahan dunia dan dapat ditanam di daerah yang mendapatkan cukup sinar matahari. Secara umum buah jeruk dan kiwi dikatakan hampir sama, namun walaupun begitu, aneka nutrisi yang terdapat di dalamnya tentu memiliki sedikit variasi yang berbeda. Seperti apa jika kita membandingkan buah kiwi vs jeruk? Yang mana yang lebih unggul?

perbandingan antara buah kiwi dan jeruk

Perbandigan Antara Kiwi dengan Jeruk

Kandungan Kalorinya
Jika dibandingkan, buah jeruk memiliki kandungan kalori yang lebih tinggi, namun ini karena ukuran buah jeruk memang lebih besar daripada kiwi. Satu buah jeruk yang memiliki diameter sekitar 7,5 cm dan berat sekitar 140 gr diketahui mengandung sekitar 70 kalori. Sedangkan buah kiwi yang memiliki diameter sekitar 5 cm dengan berat 70 gr diketahui mengandung sekitar 45 kalori.

Kandungan Karbohidratnya
Sumber utama dari kalori yang terdapat dalam buah kiwi dan jeruk adalah berasal dari karbohidrat, namun walaupun begitu, kedua buah ini diketahui memiliki sejumlah kecil jejak lemak dan protein. Satu buah jeruk memiliki kandungan sedikit diatas 17 gr karbohidrat, sedangkan kiwi mengandung sekitar 10 gr. Dan karena setiap gram karbohidrat sebanding dengan 4 kalori, maka karbohidrat dalam jeruk menghasilkan 68 kalori, sedangkan yang dalam buah kiwi menghasilkan 40 kalori.

Vitamin C
Buah kiwi dan jeruk adalah buah-buahan yang kaya akan vitamin C. Vitamin ini sangat penting untuk menjaga kesehatan dan sistem kekebalan tubuh, meningkatkan aliran darah, dan membantu penyembuhan luka. Kedua buah ini sama-sama memiliki kandungan vitamin C sekitar 70 mg. Jadi mengkonsumsi salah satu dari kedua buah ini akan dapat memenuhi hampir 100% dari kebutuhan harian tubuh akan vitamin C. Secara umum wanita dewasa membutuhkan sekitar 75 mg vitamin C per-harinya, sedangkan pria dewasa membutuhkan sekitar 90 mg per-harinya.

Kalsium Dalam Kiwi dan Jeruk
Buah kiwi dan jeruk adalah makanan alami yang menyediakan kalsium bagi tubuh. Mineral ini tidak hanya akan membuat tulang dan gigi menjadi kuat, namun juga berperan sebagai penyampai pesan antara sel-sel tubuh dan otak. Tubuh anda membutuhkan sekitar 1000 mg kalsium per-harinya. Buah kiwi dapat menyumbang sekitar 20 mg, sedangkan buah jeruk dapat memberikan 3 kali lipat lebih banyak.

Kandungan Seratnya
Tubuh anda menggunakan serat untuk melewatkan makanan yang telah dicerna dari sistem pencernaan dan menjaga pergerakan usus tetap teratur. Bagian lembut dari buah kiwi dan jeruk mengandung serat larut, sedangkan sisanya adalah merupakan serat yang tidak larut. Kedua jenis serat ini sama-sama penting walaupun memiliki peran yang berbeda. Serat larut akan menarik air, menciptakan semacam zat seperti gel yang akan memperlambat pencernaan. Sedangkan serat tak larut (serat kasar) akan tetap utuh dan melewati setiap organ pencernaan untuk membantu membersihkan dan mengeluarkannya bersama kotoran. Buah kiwi memiliki sekitar 2 gr serat per-buah, sedangkan buah jeruk mengandung sekitar 3 gr serat per-buah.

Berikutnya baca:

Sebelumnya:
Manfaat Jeruk Nipis dan Madu Bagi Tubuh
Manfaat Kiwi Untuk Kesehatan Pencernaan


Menyehatkan Pencernaan Dengan Konsumsi Buah Kiwi

Buah kiwi telah dikonsumsi oleh manusia setidaknya sejak 700 tahun yang lalu. Buah yang memiliki daging buah berwarna hijau terang dengan kulit berwarna coklat pucat dan berbulu halus ini, diketahui cukup rendah kalori serta bebas kandungan lemak jenuh, kolesterol, dan natrium. Kiwi dapat dinikmati sebagai camilan yang sehat dan membuat tampilan salad buah menjadi eksotik dan penuh warna jika ditambahkan ke dalamnya. Lalu bagaimana dengan manfaat kiwi bagi sistem pencernaan? Apakah kandungan nutrisi dalam buah ini dapat menyehatkan sistem pencernaan kita?

menjaga kesehatan sistem pencernaan dengan buah kiwi

Fungsi Buah Kiwi Bagi Kesehatan Pencernaan

Sekilas Tentang Buah Kiwi
Kiwi adalah buah yang berasal dari Cina, nama asli dari buah ini sebenarnya adalah "yangtao". Buah kiwi pertama kali dibudidayakan secara besar-besaran di New Zealand, dan pertama kali diperkenalkan ke pasar Amerika pada awal tahun 1960-an. Hingga saat ini negara New Zealand masih menjadi importir utama untuk buah yang kemudian diberi nama sesuai dengan burung khas negara tersebut yaitu "kiwi" (lihat keterangan lengkap sejarah buah kiwi DISINI). Buah ini merupakan sumber yang sangat berharga, tidak saja hanya untuk vitamin C, tapi juga akan kandungan serat di dalamnya.

Serat Dalam Buah Kiwi
Serat merupakan salah satu nutrisi yang terdapat dalam buah-buahan, sayur-sayuran, gandum utuh, dan kacang-kacangan. Sebenarnya serat ini adalah salah satu bagian dari makanan nabati yang tidak dapat dicerna oleh tubuh. Serat akan berjalan melewati perut, usus, dan akhirnya keluarkan melalui organ pembuangan. Namun walaupun begitu, serat yang terdapat dalam buah-buahan, termasuk buah kiwi, akan memberikan manfaat kesehatan yang penting, terutama bagi kesehatan organ pencernaan.

Serat pangan adalah hal yang paling sering dikaitkan dengan keteraturan dalam buang air besar dan mencegah sembelit. Konsumsi serat yang tinggi dapat mencegah terjadinya wasir, penyakit divertikular, dan dipercaya dapat membantu mencegah beberapa jenis kanker tertentu. Berdasarkan aturan diet 2.000 kalori, setengah cangkir porsi buah kiwi diketahui memberikan asupan 50 kalori dan 12% dari kebutuhan serat harian bagi tubuh anda.

Perbandingan Buah Kiwi dengan Makanan Lain
Satu buah kiwi berukuran rata-rata diketahui dapat memberikan asupan serat sekitar 3,1 gr. Jumlah ini sebanding dengan yang akan anda dapatkan dari 1 buah apel, atau satu cangkir porsi buah stroberi, atau satu buah wortel yang dimasak, atau 2 potong roti gandum. Jika anda ingin memenuhi kekurangan serat hanya dengan mengkonsumsi buah, maka beberapa buah lain seperti blueberry, blackberry, raspberry, dan buah pir dapat dijadikan pilihan yang baik.

Informasi Tambahan
Buah kiwi bukan hanya merupakan sumber serat yang baik. Setengah cangkir porsi buah kiwi diketahui dapat memenuhi 100% dari kebutuhan harian anda akan vitamin C. Pria dewasa hingga berusia 50 tahun disarankan untuk mengkonsumsi sekitar 38 gr serat per-harinya, sedangkan wanita dewasa membutuhkan sekitar 25 gr serat per-harinya. Bagi yang telah berusia lebih dari 50 tahun, pria membutuhkan sekitar 30 gr serat per-hari, sedangkan wanita membutuhkan sekitar 21 gr serat per-harinya.

Berikutnya baca:

Sebelumya:

Apa Kiwi Dapat Membakar Lemak?

Bagi mereka yang menyukai cara-cara alami untuk menjaga berat badan, ada banyak pertanyaan mengenai - "Apakah kiwi dapat membakar lemak dan harus dimasukan dalam menu makan sehari-hari untuk menurunkan berat badan?" Manfaat Buah akan mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Kiwi adalah buah unik yang sangat bergizi dengan kulit buah berwarna kecoklatan dan sedikit berbulu. Jika dicuci bersih, kulit buah kiwi dapat dimakan dan merupakan sumber serat alami yang sangat tinggi. Pada artikel-artikel sebelumnya tentang buah ini, anda mungkin sudah mengetahui beberapa dari khasiat kiwi untuk tubuh, baik itu bagi kesehatan maupun perawatan kecantikan.

apakah kiwi dapat membakar lemak

Manfaat Kiwi dalam Diet Buah

Kiwi Tidak Bisa Membakar Lemak
Sayangnya, buah kiwi tidak dapat membakar lemak tubuh anda. Berdasarkan pernyataan dari banyak lembaga kesehatan yang benar-benar terpercaya, tidak ada satupun jenis makanan yang dapat melakukan itu. Gagasan yang menyebutkan bahwa jenis makanan dan minuman tertentu dapat langsung membakar lemak tubuh hanyalah sebuah MITOS dalam bidang kesehatan dan kebugaran yang sudah lama dihembuskan. Menurunkan berat badan atau membakar lemak tubuh sebenarnya merupakan masalah asupan kalori dan hitung-hitungan sederhana. Agar dapat menurunkan berat badan dan membakar lemak tubuh, anda hanya perlu membakar lebih banyak kalori daripada yang anda konsumsi.

Kiwi Dalam Penurunan Berat Badan
Walaupun tidak dapat membakar lemak secara langsung, namun kiwi adalah jenis makanan ideal yang akan membantu anda menurunkan berat badan karena kandungan kalorinya yang rendah. Secara umum buah-buahan adalah makanan diet yang baik karena tinggi akan nutrisi namun rendah kalori, ini akan membuat mereka menjadi sangat ideal sebagai pengganti makanan-makanan yang tinggi kalori. Satu buah kiwi ukuran besar hanya mengandung sekitar 56 kalori. Selain itu, buah kiwi juga merupakan sumber serat pangan yang diketahui dapat membantu penurunan berat badan dan menjaga gula darah tetap stabil.

Kiwi Merupakan Makanan Rendah Indeks Glikemik
Buah kiwi sangat cocok menjadi makanan untuk menurunkan berat badan karena mempunyai nilai indeks glikemik yang rendah, yaitu 47. Makanan-makanan yang mempunyai nilai indeks glikemik rendah diketahui tidak akan meningkatkan kadar gula darah. Bagi anda yang sedang berusaha untuk menurunkan berat badan atau membakar lemak, maka anda harus menjaga tingkat kadar gula darah anda tetap stabil sepanjang hari. Kadar gula darah yang meningkat akan memicu pelepasan insulin yang bisa menyebabkan penimbunan lemak pada tubuh.

Khasiat Kiwi Untuk Kesehatan
Berdasarkan buku "150 Makanan Tersehat Di Dunia" yang ditulis oleh Dr. Jonny Bowden, buah kiwi termasuk dalam kelompok yang terbawah. Namun jangan salah dalam mengartikan ini dan menganggap 'remeh' buah kiwi. Ingat, jenis makanan yang ada di dunia sangatlah banyak (ribuan), urutan 150 dari ribuan makanan yang ada merupakan hal yang istimewa.

Buah kiwi memiliki kandungan vitamin C dua kali lebih banyak daripada buah jeruk, dan vitamin ini dikemas dalam bentuk antioksidan yang dapat mengurangi stres oksidatif dan memiliki efek anti-kanker. Stres oksidatif adalah hal yang dihubungkan dengan hampir semua penyakit degeneratif fisik dan kognitif. Buah kiwi juga dapat berperan sebagai pengencer darah alami seperti halnya aspirin, dimana hal ini dapat membantu mencegah terjadinya gagal jantung. Dan tidak seperti aspirin atau obat pengencer darah lainnya, buah kiwi tidak memiliki efek samping sama sekali.

Berikutnya baca:

Sebelumnya:

Resep Cake Coklat Kiwi Yang Lezat

Saya rasa banyak diantara anda yang menjadikan cake coklat sebagai favoritnya. Coklat memang selalu berhasil menggoda banyak orang untuk memakannya. Nah, kali ini saya ingin membagikan satu resep membuat cake coklat kiwi yang lezat dan bergizi. Perpaduan rasa coklat dengan buah kiwi yang khas dijamin akan membuat lidah anda bergoyang. Mari kita menuju dapur untuk membuatnya!

resep membuat cake coklat kiwi lezat

Persiapan Membuat Cake Coklat Kiwi

Bahan 1 :
  • Tepung terigu 170 gr
  • Coklat bubuk 50 gr
  • Garam 1/2 sdt
  • Baking powder 1/2 sdt
  • Soda kue 1/2 sdt
  • Campur semua bahan jadi satu dan diayak
Bahan 2 :
  • Buah kiwi kering 100 gr
  • Kismis 100 gr
  • Rum 60 ml (jika suka)
  • Mentega 140 gr
  • Gula pasir 250 gr
  • Plain yogurt (yogurt tawar) 180 ml
  • Telur ayam utuh 2 butir
  • Kuning telur ayam 2
  • Vanili bubuk 1 sdt
Untuk Taburannya :
  • Coklat chips 100 gr
  • Kacang almond iris 100 gr

Cara Membuat Cake Coklat Kiwi

Langkah-langkah membuat:
  • Campurkan kiwi kering, kismis, dan rum. Biarkan beberapa saat
  • Campurkan mentega dan gula lalu kocok hingga rata
  • Tambahkan telur dan kuning telur satu-persatu sambil tetap dikocok
  • Masukkan yogurt sambil tetap dikocok
  • Masukkan bahan 1 sambil diaduk rata
  • Masukkan campuran buah kering dan aduk rata
  • Tuangkan dalam loyang cetakan (sesuaikan ukuran / gunakan 2 buah loyang)
  • Taburkan coklat chips dan kacang almond diatasnya
  • Panggang dalam oven selama 30 menit dengan suhu 180 derajat celsius
  • Angkat dan dinginkan
  • Cake coklat kiwi lezat siap disajikan

Selamat mencoba!!!

Berikutnya baca:

Sebelumnya:

Buah Kiwi Mengurangi Resiko Perut Kembung

Pada artikel utama tentang manfaat buah kiwi dijelaskan bahwa salah satu khasiatnya adalah untuk mengatasi masalah sembelit. Nah, berdasarkan studi awal yang dilakukan, ternyata efek yang didapatkan dari mengkonsumsi buah kiwi juga dapat mengurangi resiko perut kembung. Ini tentu sebuah temuan awal yang cukup baik. Jadi disamping mendapatkan asupan nutrisi yang sangat penting untuk tubuh, mengkonsumsi buah kiwi juga dapat mengatasi beberapa masalah kesehatan umum yang sering dialami oleh banyak orang.

buah kiwi mengatasi masalah perut kembung

Sekilas Tentang Perut Kembung

Perut kembung secara sederhana adalah kondisi menumpuknya gas secara berlebihan dalam saluran pencernaan. Salah satu tandanya adalah sering buang angin ataupun bersendawa. Banyak faktor yang mempengaruhi hal ini bisa terjadi. Banyak menelan udara, konsumsi obat tertentu, makanan tertentu, serta memiliki jumlah bakteri yang berlebihan dalam usus dapat menjadi salah satu dari faktor pemicunya. Masalah sembelit juga dikatakan sebagai salah satu faktor penyebabnya.

Jika anda menderita sembelit dan juga mengalami masalah perut kembung, maka hampir dipastikan bahwa sembelitlah yang menjadi faktor penyebabnya. Cobalah untuk menghindari makanan-makanan yang dapat memicu munculnya gas secara berlebihan seperti kacang-kacangan, lobak, kecambah, kubis, dan makanan yang mengandung fruktosa dan sorbitol. Hindari juga makanan yang mengandung laktosa bagi anda yang alergi terhadapnya.

Mengatasi Perut Kembung dengan Buah Kiwi

Diketahui bahwa di dalam buah kiwi terdapat sebuah enzim yang disebut dengan nama zyactinase. Studi awal menunjukkan jika enzim ini bermanfaat untuk mengatasi perut kembung yang diakibatkan oleh iritasi usus besar atau sembelit. Penelitian dilakukan dengan suplemen yang berbahan dasar kiwi, disebut dengan phloe. Suplemen ini secara efektif dapat meringankan gejala pada orang-orang yang menderita sembelit.

Walaupun ini masih merupakan penelitian awal, namun kiwi adalah buah yang sangat sehat dan tidak memberikan efek samping apapun. Selain itu, suplemen phloe juga mengandung probiotik dan serat alami yang bisa jadi memberikan bantuan yang efektif dalam mengatasi masalah perut kembung yang anda alami.

Berikutnya baca:

Sebelumnya:

5 Fakta Tentang Buah Kiwi

Kali ini saya ingin membahas 5 fakta tentang buah kiwi yang harus anda ketahui. Inilah alasan mengapa buah ini sangat layak untuk masuk dalam daftar menu makan anda. Buah unik yang satu ini sangat layak untuk ada di meja makan anda. Sudah banyak orang yang benar-benar mengakui manfaat buah kiwi bagi kesehatan tubuh mereka. Belum lagi khasiat buah ini untuk perawatan kulit yang juga bisa dibilang sangat efektif. Lalu mengapa buah ini bisa menjadi sangat istimewa?

fakta-fakta tentang buah kiwi

Berbagai Fakta Penting Buah Kiwi

Buah Kiwi Padat Akan Nutrisi
Walaupun bentuknya tidak terlalu besar, namun kiwi adalah buah yang sangat kaya dan padat akan nutrisi. Vitamin C dalam buah ini adalah yang tertinggi diantara semua jenis buah dalam porsi yang sama, dan tetap lebih tinggi walaupun dibandingkan dengan buah jeruk. Buah ini juga kaya akan vitamin E, magnesium, fosfor, dan kalium. Bahkan kandungan kalium dalam buah kiwi lebih tinggi jika dibandingkan dengan buah pisang.

Buah Kiwi Kaya Akan Antioksidan Karotenoid
Buah kiwi mengandung beberapa senyawa antioksidan penting yang disebut dengan karotenoid. Beberapa senyawa tersebut antara lain adalah betakaroten, zeaxanthin, dan lutein. Karotenoid ini adalah garis pertahanan terdepan yang melindungi tubuh dari serangan radikal bebas. Bahkan karotenoid ini akan mengorbankan dirinya untuk melindungi jaringan antioksidan lain yang juga diperlukan oleh tubuh seperti vitamin C dan E dari serangan radikal bebas.

Kiwi Mengandung Asam Amino Yang Sangat Penting
Setidaknya ada dua asam amino penting yang disediakan oleh buah kiwi, yaitu arginin dan glutamat. Arginin adalah asam amino esensial yang sangat vital dan harus ada dalam kandungan menu makan anda. Fungsi arginin bagi tubuh adalah untuk menyehatkan sistem kekebalan, menstimulasi pertumbuhan otot dan metabolisme lemak, melancarkan aliran darah ke jantung dan pada pembuluh darah, dan mencegah terjadinya pembekuan darah. Sedangkan glutamat, walaupun bukan asam amino esensial, namun fungsinya juga sangat penting sebagai bahan bakar atau makanan untuk otak dan meningkatkan kesehatan prostat.

Kiwi Sangat Baik Untuk Menjaga Bentuk Tubuh
Jika ditanya buah apa yang sangat baik untuk menurunkan berat badan dan menjaga bentuk tubuh tetap langsing, maka buah kiwi adalah salah satu dalam urutan teratas. Kandungan kalori dalam buah kiwi terbilang rendah yaitu hanya sekitar 42 kalori. Selain itu buah ini juga mempunyai efek pencahar alami yang sangat baik untuk membersihkan sistem pembuangan. Biji buah kiwi merupakan serat tidak larut. Buah kiwi juga dapat menyehatkan sistem pencernaan karena mengandung actinidin, yaitu enzim pelarut protein.

Kiwi Adalah Buah Serbaguna
Rasanya yang manis dan segar membuat buah kiwi sangat enak untuk dinikmati sebagai makanan ringan yang sehat. Ada banyak cara untuk menikmati buah ini, dapat digabungkan dengan buah-buahan lain seperti strawberry dan pisang, dapat dijadikan sebagai salad buah yang segar dan sehat, serta dapat dijadikan sebagai garnish untuk mempercantik beberapa jenis masakan dan penghias diatas kue tart.

Berikutnya baca:

Sebelumnya:

Mengapa Buah Kiwi Baik Untuk Tubuh?

Setidaknya terdapat sekitar 10 varietas buah kiwi yang dikenal, walaupun kiwi hijau adalah yang paling umum dikenal oleh masyarakat Indonesia. Lalu mengapa buah kiwi baik untuk tubuh? Apa saja kandungan nutrisi dalam buah kiwi? Berdasarkan namanya, banyak orang yang menyangka jika buah kiwi adalah buah asli dari negara Selandia Baru. Padahal buah ini sebenarnya berasal dari daratan Cina, tepatnya pada bagian timur dan utara negara tersebut. Buah ini menjadi populer setelah dibudidayakan secara besar-besaran di Selandia Baru.

mengapa kiwi baik untuk tubuh?

Kiwi Adalah Sumber Vitamin C dan K Yang Berlimpah

Vitamin C yang terkandung dalam buah kiwi sangatlah berlimpah. Dalam satu buah kiwi berukuran sedang terdapat sekitar 64 mg vitamin C, atau setara dengan 71% dari kebutuhan harian vitamin C yang direkomendasikan. Seperti diketahui bahwa vitamin C adalah antioksidan kuat yang menambah kekebalan tubuh untuk melawan infeksi bakteri dan virus. Vitamin ini juga berfungsi untuk membantu tubuh memproduksi serotonin dan norepinefrin yang sangat bermanfaat untuk menurunkan stres.

Mengkonsumsi sebuah kiwi berukuran sedang juga akan menyumbangkan sekitar 27,8 mcg vitamin K, atau setara dengan 35% dari kebutuhan harian yang disarankan. Fungsi vitamin K bagi tubuh adalah untuk mengentalkan darah, dimana dapat mengurangi pendarahan yang berlebihan ketika anda mengalami luka sayat atau robek. Vitamin ini juga akan mengoptimalkan kemampuan sel-sel tulang dalam menyerap kalsium yang dapat menghindarkan anda dari osteoporosis.

Kandungan Kalium dan Fosfor Dalam Buah Kiwi

Walaupun tidak terlalu banyak, namun buah kiwi juga merupakan sumber kalium dan fosfor yang baik. Satu buah kiwi ukuran sedang menyediakan sekitar 215 mg kalium (setara dengan 4,5% dari kebutuhan harian yang direkomendasikan) dan 23 mg fosfor (setara dengan 3% dari kebutuhan harian yang direkomendasikan).

Kalium adalah mineral penting yang berguna untuk menstabilkan irama jantung dan menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh. Hal ini akan mencegah anda dari penyakit kardiovaskular dan terjadinya dehidrasi. Kalium juga bermanfaat untuk transfer nutrisi melalui membran sel. Sedangkan fungsi fosfor bagi tubuh adalah untuk pembuatan sel-sel tulang dan meningkatkan fungsi ginjal. Selain itu fosfor juga meningkatkan kemampuan tubuh dalam merubah nutrisi pada makanan menjadi energi.
Berikutnya baca:

Sebelumnya:

Manfaat Buah Kiwi Untuk Ibu Hamil

Fakta tentang manfaat buah kiwi untuk ibu hamil mungkin akan sedikit mengagetkan dan membuat anda takjub. Seperti yang telah dijelaskan dalam artikel utama tentang manfaat dari buah kiwi, buah yang mempunyai tampilan sedikit aneh ini sangat kaya akan nutrisi, vitamin, dan mineral.

Saat hamil, wanita membutuhkan lebih banyak asupan zat gizi. Hal ini untuk menjaga kesehatan sang ibu, sekaligus untuk menjamin pertumbuhan janin dalam kandungan dapat optimal dan sehat. Dan diantara beberapa jenis buah yang disarankan, buah kiwi adalah yang sangat disarankan oleh banyak ahli kesehatan dan dokter kandungan.

semua manfaat buah kiwi untuk ibu hamil

Manfaat Makan Buah Kiwi Bagi Ibu Hamil

Sumber Asam Folat Terbaik

Asam folat (B9) adalah vitamin yang sangat dibutuhkan oleh ibu hamil. Fungsi asam folat adalah untuk membantu pengembangan otak dan pengaturan sistem saraf pusat pada janin. Kekurangan asam folat selama kehamilan membuat resiko bayi lahir cacat menjadi meningkat. Kebutuhan akan asam folat ini sangat penting khususnya pada saat timester pertama. Karena pada saat inilah otak, tulang belakang, dan sistem saraf pusat pada janin mulai terbentuk.

Dan walaupun asam folat juga banyak terdapat dalam brokoli atau sayuran hijau lainnya, pemrosesan yang dilakukan dengan memasak dapat merusak kandungannya. Karena itu, mengkonsumsi buah kiwi merupakan salah satu cara terbaik. Asam folat yang terkandung dalam buah kiwi cukup tinggi. Selain sangat baik untuk pertumbuhan janin, asam folat juga membantu dalam memberikan energi bagi ibu hamil.

Sumber Zat Besi dan Kalsium

Zat besi dan kalsium adalah dua mineral penting yang juga sangat dibutuhkan oleh ibu hamil. Kecukupan akan zat besi akan mengatasi rasa kelelahan yang biasanya dialami oleh wanita hamil. Zat besi membuat produksi sel darah merah dalam tubuh menjadi stabil. Sedangkan fungsi kalsium adalah untuk pembentukan tulang, otot, dan jantung pada janin. Jika asupan kalsium anda kurang, janin akan mengisap kalsium dari tulang anda, ini tentunya akan melemahkan tulang anda.

Diketahui buah kiwi dapat menyediakan sekitar 5% dari kebutuhan kalsium ibu hamil. Namun walaupun tidak terlalu tinggi, buah kiwi juga mengandung magnesium dalam jumlah yang cukup signifikan. Magnesium dapat membantu dalam penyerapan kalsium yang anda dapatkan dari susu atau produk susu yang memang rendah akan kandungan magnesium.

Khasiat Lain Buah Kiwi Untuk Ibu Hamil

Kandungan vitamin buah kiwi bisa dikatakan sebagai yang tertinggi dibandingkan buah-buahan yang lain. Karena itu, menjadikan buah kiwi sebagai camilan adalah hal yang sangat baik untuk dilakukan oleh ibu hamil. Konsumsi 2 buah kiwi setiap hari akan memberikan asupan karbohidrat, vitamin, dan mineral dalam jumlah yang cukup signifikan bagi ibu hamil.

Selain itu, kiwi ternyata juga mengandung banyak sekali enzim pencernaan yang sangat bermanfaat. Ini akan mengatasi masalah pada organ pencernaan dan membuat penyerapan nutrisi dari makanan menjadi lebih optimal. Serat yang terkandung dalam buah kiwi juga bermanfaat untuk mengatasi masalah BAB yang sering dialami oleh ibu hamil.

Berikutnya baca:

Sebelumnya:

Khasiat Buah Kiwi Untuk Tubuh

Pada artikel utama tentang khasiat buah kiwi sudah disampaikan tentang berbagai keistimewaan yang terkandung dalam buah yang aslinya berasal dari daratan Cina ini. Anda juga sudah mendapatkan cukup informasi bahwa kiwi adalah buah yang sangat padat akan nutrisi. Karena itu mengkonsumsi buah kiwi secara rutin sangatlah baik untuk menjaga kesehatan tubuh anda. Lalu apa sajakah khasiat dari buah kiwi untuk tubuh anda? Seberapa pentingnya mengkonsumsi buah ini bagi kesehatan? Mari kita bahas satu-persatu.

khasiat buah kiwi untuk meningkatkan stamina

Berbagai Khasiat Buah Kiwi Untuk Kesehatan

Mengembalikan Stamina Tubuh

Dan salah satu dari khasiat tersebut adalah bahwa mengkonsumsi kiwi sangatlah baik untuk mempertahankan stamina pada tubuh. Buah kiwi mengandung elektrolit yang sangat penting bagi tubuh, dan dapat dengan cepat menggantikan elektrolit yang keluar bersama keringat dari tubuh akibat bekerja keras ataupun saat berolahraga. Kalium yang terkandung dalam buah kiwi lebih tinggi daripada buah pisang dan hanya sedikit lebih rendah daripada buah pepaya.

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Seperti yang telah disampaikan bahwa kiwi juga merupakan sumber vitamin C yang sangat tinggi. Kandungan vitamin C pada buah kiwi 17 kali lebih banyak daripada buah apel, 2 kali lebih banyak daripada jeruk, dan juga masih tetap lebih tinggi jika dibandingkan dengan jeruk nipis. Selain itu buah kiwi juga mengandung karotenoid, polifenol, dan enzim-enzim lainnya yang berfungsi sebagai antioksidan yang sangat kuat. Kombinasi dari enzim-enzim dan kandungan vitamin yang terdapat dalam buah kiwi sangat efektif untuk menangkal radikal bebas, meningkatkan sistem kekebalan pada tubuh, dan membuat tubuh selalu fit bertenaga.

Membantu Program Diet

Namun tidak hanya itu saja, manfaat kiwi untuk tubuh masih ada lagi. Para ahli sangat menyarankan kepada orang-orang yang sedang menjalani program diet untuk memasukkan buah kiwi kedalam menu makanan mereka. Hal ini karena kandungan kalori pada buah kiwi sangat rendah. Hasil penelitian telah membuktikan bahwa buah kiwi menyediakan jumlah gizi paling banyak dan kalori paling sedikit jika dibandingkan dengan pisang, apel, dan jeruk.

Berikutnya baca:
Yang sebelumnya:


Di-Update pada 23 Februari 2015