Tampilkan postingan dengan label Nanas. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Nanas. Tampilkan semua postingan

Khasiat Enzim Bromelain Pada Nanas

Kali ini kita akan membahas mengenai khasiat enzim bromelain yang terdapat di dalam buah nanas. Seperti yang telah disampaikan pada artikel utama mengenai buah ini, salah satu enzim bermanfaat yang terkandung dalam nanas adalah enzim bromelain atau bromelin.

Enzim yang kadarnya cukup tinggi dalam buah nanas ini dipercaya memiliki banyak sekali manfaat / khasiat untuk kesehatan tubuh manusia. Beberapa kegunaan dari enzim bromelin, khususnya untuk mengatasi sejumlah masalah kesehatan adalah seperti penjelasan berikut ini.

khasiat enzim bromelain pada buah nanas

Beberapa Manfaat Enzim Bromelain Nanas

Sebagai Anti Radang

Manfaat enzim bromelain buah nanas untuk kesehatan yang pertama adalah sebagai antiradang yang sangat ampuh. Konsumsi nanas secara teratur, terutama dalam bentuk jus 1 1/2 cangkir sehari bermanfaat untuk meringankan nyeri sendi pada osteoarthritis. Dokter-dokter di Jerman sepakat untuk menjadikan bromelain sebagai obat pasca cidera. Khasiat jus nanas untuk mengatasi peradangan diketahui karena sifat anti inflamasinya yang mengurangi pembengkakan cukup efektif.

Baik Untuk Sistem Pencernaan

Selain itu enzim ini juga berfungsi untuk membantu melunakkan makanan dan memecah protein di lambung, ini akan membuat tubuh lebih mudah untuk mencerna dan menyerap nutrisi pada makanan. Mengkonsumsi satu potong nanas setelah makan dapat membantu sistem pencernaan tubuh kita secara keseluruhan, seperti mengurangi produksi gas, mencegah kembung, mual, sembelit, dan masalah pada usus besar.

khasiat bromelain pada jus nanas

Menyembuhkan Batuk

Manfaat lainnya, enzim bromelain pada buah nanas juga dipercaya sangat baik bagi penderita batuk. Enzim ini dapat menekan rasa gatal pada tenggorokkan yang membuat batuk, mengurangi inflamasi pada hidung, dan memecah lendir. Ini akan membantu melonggarkan tenggorokan. Enzim bromelain juga telah terbukti sangat bermanfaat untuk penyembuhan penyakit infeksi saluran pernapasan atas seperti bronkitis dan sinusitis.

Berikutnya baca:
Yang sebelumnya:

Apa Saja Manfaat Buah Nanas Yang Menakjubkan?

Tentunya anda sudah tidak asing dengan buah yang satu ini. Buah nanas memang sudah sangat me-masyarakat di Indonesia. Namun tahukah anda apa manfaat buah nanas?

Selama ini mungkin kebanyakan dari kita hanya mengetahui jika nanas adalah buah yang umum digunakan sebagai campuran dalam es buah dan rujak, ataupun diolah menjadi jus dan selai. Rasanya yang asam dan manis juga membuatnya sangat cocok untuk digunakan sebagai buah pencuci mulut setelah makan besar.

Namun selain bentuk, kegunaan dan rasanya - ternyata nanas juga memiliki manfaat yang tidak sedikit bagi kesehatan dan kecantikan

manfaat buah nanas

Sejarah Buah Nanas

Tidak terlalu banyak informasi yang Manfaat Buah dapatkan tentang asal-usul penyebaran dari buah yang satu ini. Berdasarkan catatan, buah nanas dipercaya berasal dari daerah tropis di Amerika Latin (sekitaran Brasil, Paraguay, dan Bolivia).


Buah nanas dimasukan kedalam tumbuhan musiman, walaupun produksi buahnya sebenarnya dapat diatur. Dalam pertanian moderen, panen buah nanas dapat diatur 2 sampai 3 kali dalam setahun.

khasiat buah nanas untuk kesehatan dan kecantikan

Nama 'nanas' diambil dari bahasa yang digunakan oleh orang Tupi. Mereka menyebut buah ini dengan nama 'anana' yang berarti buah yang sangat baik.

Dan pada kenyataannya, nanas memang merupakan buah yang sangat baik - karena selain dapat membantu mengatasi beberapa masalah kesehatan tubuh, buah ini juga berguna dalam perawatan kulit.

Dalam bahasa Inggris buah nanas disebut dengan nama pineapple (apelnya pinus atau buahnya pinus). Hal ini didasari karena bentuk buah itu sendiri yang memang terlihat seperti pohon pinus.


Kandungan Nutrisi Buah Nanas

Berdasarkan data dari hasil penelitian, buah yang mempunyai duri pada bagian daunnya ini ternyata mempunyai banyak sekali kandungan yang sangat bermanfaat, antara lain:

  • Banyak mengandung vitamin A dan C
  • Banyak mengandung serat alami
  • Kalsium
  • Fosfor
  • Magnesium
  • Zat Besi
  • Natrium
  • Kalium
  • Dekstrosa
  • Sukrosa
  • Cystine
  • Enzim Bromelain

Manfaat Buah Nanas Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Sudah cukup banyak penelitian yang dilakukan untuk mengetahui manfaat dari buah nanas. Tentunya semua penelitian itu berangkat dari data kandungan nutrisi dan enzim-enzim yang terkandung dalam buah ini. Beberapa khasiat yang bisa didapatkan dari buah nanas antara lain:

  • Sebagai obat pelangsing alami, lihat bagaimana Menghilangkan Lemak Perut Dengan Nanas
  • Membantu dalam pertumbuhan tulang
  • Sangat baik untuk gigi
  • Sebagai obat anti radang
  • Menyehatkan sistem pencernaan
  • Sebagai obat batuk dan radang tenggorokan
  • Mencegah terjadinya degenerasi makula
  • Mengurangi resiko terkena penyakit jantung
  • Membantu dalam perawatan kulit

Semoga penjelasan umum tentang asal-usul, kandungan nutrisi, dan berbagai manfaat buah nanas diatas cukup bermanfaat. Selanjutnya untuk penjelasan yang lebih spesifik tentang khasiat buah yang satu ini bagi kesehatan dan kecantikan akan dibahas dalam artikel tersendiri.

Buah Nanas Untuk Mengatasi Sakit Kepala

Sakit kepala adalah permasalahan umum yang sering diderita oleh banyak orang. Masalah ini dapat disebabkan oleh beberapa alasan, dan yang paling sering adalah karena ketegangan serta stres.

Rasa berdenyut yang sangat menyakitkan serta merata di seluruh kepala tentulah sangat mengganggu. Apalagi jika itu dialami selama berjam-jam, maka akan sangat menyiksa sekali. Nah, bagi anda yang tidak suka minum obat sakit kepala, kali ini saya ingin membagikan cara untuk mengatasinya secara alami, yaitu dengan memanfaatkan buah nanas.

Hal ini mungkin sudah pernah saya singgung, bahwa manfaat buah nanas untuk mengatasi sakit kepala telah ditunjukkan pada beberapa penelitian awal.

buah nanas untuk obati sakit kepala

Sedikit Mengenai Sakit Kepala

Masalah sakit kepala adalah gangguan kesehatan yang cukup banyak dialami oleh penduduk Indonesia. Setidaknya 1 kali dalam setahun, baik itu perempuan maupun laki-laki, pasti pernah mengalami sakit kepala mulai dari yang ringan hingga berat. Dan tidak sedikit dari mereka yang menderita sakit kepala berulang yang sangat mengganggu.

Jika berdasarkan penelitian, kondisi tersebut diketahui dapat dipicu oleh berbagai penyebab. Beberapa diantaranya adalah karena dehidrasi, kurang tidur, konsumsi alkohol, masalah sinus, alergi pada makanan tertentu, hingga karena stres serta ketegangan pada syaraf.




Enzim Bromelin Pada Buah Nanas

Seperti yang telah dijelaskan pada artikel terdahulu, enzim bromelin adalah enzim yang hanya terdapat dalam buah nanas. Enzim ini diketahui memiliki kemampuan untuk meredakan rasa sakit, dan penduduk asli di Amerika Tengah serta Selatan sudah terbiasa memanfaatkan buah nanas sebagai obat alami selama berabad-abad.

Beberapa penelitian telah membuktikan jika manfaat enzim bromelin cukup efektif untuk mengobati beberapa kondisi tertentu seperti gangguan pencernaan, nyeri arthritis, pembengkakan, sakit kepala, hingga sinusitis. Di negara Jerman, penggunaan enzim bromelin untuk mengatasi pembengkakan dan inflamasi setelah operasi juga telah mendapatkan persetujuan.

Buah Nanas Sebagai Obat Sakit Kepala

Penting untuk diketahui, walaupun penelitian awal menunjukkan indikasi jika enzim bromelin dapat berguna untuk mengatasi sakit kepala, namun belum terlalu banyak bukti ilmiah yang dapat mendukung klaim ini. Dosis yang tepat juga masih belum bisa ditentukan, karena memang masih memerlukan penelitian lanjutan yang lebih mendalam.

Sementara ini yang dianjurkan adalah untuk mengkonsumsi 1 gelas jus nanas (8 oz) ketika mengalami sakit kepala. Selain itu, enzim bromelin juga sudah ada yang diekstraksi dan dikemas dalam bentuk suplemen. Dosis yang dianjurkan adalah antara 80 mg hingga 320 mg (2-3 kali per-hari). Dan sangat dianjurkan untuk mengkonsumsinya beberapa jam sebelum makan.

Peringatan

Diperlukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum anda memutuskan mengkonsumsi suplemen bromelain. Seperti halnya keterangan pada atikel mengenai efek samping nanas, enzim bromelain ternyata juga bisa memberikan efek samping yang kurang baik pada kondisi tertentu.

Karena itu, anda harus memastikan bahwa tubuh anda tidak memiliki pantangan atau tidak sedang mengkonsumsi obat-obatan tertentu yang dapat berinteraksi dengan suplemen bromelin.

Manfaat Dan Khasiat Jus Nanas Untuk Peradangan

Nanas adalah buah tropis yang sangat mudah kita jumpai di pasar-pasar tradisional hingga supermarket. Sehubungan dengan judul artikel kali ini yang membahas mengenai manfaat dan khasiat jus nanas untuk peradangan, maka +Manfaat Buah ingin mengingatkan kembali kepada anda mengenai berbagai manfaat buah nanas yang sudah pernah disampaikan dalam artikel utama mengenai buah tersebut dalam blog ini. Disitu sudah pernah saya sampaikan secara singkat bahwa selain tinggi akan kandungan mangan, tembaga, serat, vitamin B1, B6, dan C, buah nanas juga merupakan sumber enzim bromelain yang memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat menyembuhkan peradangan pada sendi.

khasiat jus nanas untuk radang sendi

Kandungan Bromelain Pada Jus Nanas

Jus nanas yang kaya akan kandungan enzim bromelain inilah yang dipercaya menjadi keistimewaan dari buah ini. Enzim tersebut dapat ditemukan pada daging buah maupun batang tanaman nanas. Sifat bromelain yang sebagai proteinase sistein, yaitu enzim yang mencerna protein dikatakan yang paling berperan sebagai zat anti peradangan. Enzim bromelain memiliki kemampuan untuk menurunkan kadar tromboksan A2 dan prostaglandin E2, yaitu zat yang berhubungan dengan penyempitan pembuluh darah, pembekuan darah, dan modulasi peradangan. Selain itu, bromelain juga berfungsi untuk menurunkan sekresi sitokin dan kemokin, yaitu 2 protein imunoregulator yang dihasilkan oleh sistem kekebalan tubuh kita.


Manfaat Jus Nanas Untuk Mengatasi Peradangan

Jus nanas dapat membantu mengurangi peradangan yang terkait dengan penyakit arthritis dan gangguan sendi lainnya, termasuk mengurangi pembengkakan pada jaringan lunak yang diakibatkan oleh cidera. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal "Clinical Imunology" tahun 2008, dikatakan bahwa enzim bromelain juga dapat meringankan peradangan pada gangguan pencernaan seperti kolitis ulcerativa dan penyakit Chron. Selain itu, bromelain juga dapat digunakan untuk pengobatan sinusitis selama dipadukan dengan terapi lainnya. Untuk khasiat lainnya, silahkan baca manfaat jus nanas bagi kesehatan dan manfaat jus nanas bagi wanita.

Pertimbangan Dan Peringatan

Karena yang paling bermanfaat dalam jus nanas untuk mengatasi peradangan adalah kandungan enzim bromelain-nya, maka anda dapat juga membeli bromelain yang telah dikemas dalam bentuk tablet, kapsul, ataupun sirup. Dosis standar yang dikatakan aman dan paling umum dikonsumsi adalah antara 120 mg hingga 160 mg / hari, atau kira-kira 2 potong nanas segar ukuran standar. Namun penting untuk diperhatikan bahwa "Jangan sekali-sekali pernah menggunakan bromelain sebagai pengobatan radang sendi tanpa konsultasi ke dokter terlebih dahulu". Karena pada sebagian orang, bromelain dapat memberikan efek samping seperti mual, muntah, diare, meningkatkan denyut jantung, dan reaksi alergi.

Mengapa Nanas Baik Untuk Anda?

Nanas adalah buah serbaguna yang dapat anda nikmati sebagai makanan penutup atau pencuci mulut, campuran dalam salad buah, campuran dalam kue, atau sebagai pemanis (garnish) dalam masakan daging dan sayuran. Buah ini tersedia sepanjang tahun dan sudah banyak dikemas dalam bentuk olahan seperti buah kaleng, selai, jus, serta manisan. Lalu mengapa nanas baik untuk anda? Secara umum jawabannya adalah karena nanas merupakan sumber vitamin C yang tinggi, serta memasok sejumlah besar kalium dan mangan bagi tubuh. Selain itu, buah nanas juga diketahui bebas lemak, rendah sodium, sumber serat yang baik, dan mengandung sejumlah enzim yang bermanfaat dalam penyembuhan dan pencegahan sejumlah penyakit utama.

mengapa buah nanas baik untuk tubuh

Aneka Vitamin dan Mineral Utama

Walaupun selama ini buah yang paling banyak diasosiasikan dengan vitamin C adalah buah jeruk, namun buah nanas juga mengandung vitamin C yang hampir sama banyaknya untuk porsi yang sama. Satu cangkir porsi nanas diketahui mengandung sekitar 78,9 mg vitamin C, 180 mg mineral kalium, dan sangat tinggi akan mineral mangan sebesar 1,53 mg. The Institute of Medicine merekomendasikan untuk mengkonsumsi mangan antara 1,6 mg hingga 2,3 mg per-harinya, tergantung usia dan jenis kelamin. Tubuh kita sangat membutuhkan mangan untuk menunjang pertumbuhan yang normal. Selain itu, mineral ini juga berfungsi untuk membantu memecah lemak, karbohidrat, dan protein.


Lemak dan Sodium Buah Nanas

Buah nanas secara alami tidak mengandung lemak dan sangat rendah sodium. Satu cangkir porsi nanas hanya mengandung sekitar 2 mg sodium, yaitu jumlah yang bisa diabaikan. Banyak organisasi kesehatan yang menyarankan agar kita tidak mengkonsumsi lebih dari 2.300 mg sodium per-harinya. Dan American Heart Association menyatakan bahwa, mereka yang memiliki tekanan darah tinggi atau penyakit jantung harus membatasi asupan sodium harian mereka tidak lebih dari 1.500 mg.

Enzim Bromelain Nanas

Buah nanas segar adalah satu-satunya sumber enzim bromelain, yaitu kombinasi dari enzim pencerna protein yang membantu melawan peradangan dalam tubuh. Menurut University of Maryland Medical Center, bromelain sangat efektif terutama untuk mengurangi peradangan yang terkait dengan infeksi dan cidera. Para ahli telah mencatat bahwa beberapa penelitian telah mengindikasikan jika enzim bromelain dapat membantu mengobati luka bakar, radang sinus, gangguan pencernaan, radang sendi, asma, dan infeksi. Namun manfaat-manfaat tersebut baru berdasarkan penelitian yang dilakukan pada hewan. Efek bromelain nanas pada manusia masih memerlukan penelitian yang lebih lanjut.

Perhatian dan Peringatan

Jangan gunakan nanas segar ataupun beku sebagai campuran gelatin karena enzim alaminya akan mencegahnya membeku. Buah nanas kalengan diketahui aman dan tidak akan menimbulkan masalah. Bagi anda yang belum pernah mengkonsumsi nanas sebelumnya, maka perlu diperhatikan jika sebagian orang mungkin akan mengalami alergi terhadap buah ini. Efek samping buah nanas diketahui dapat menimbulkan gatal-gatal, bengkak atau eksim, mengi, hidung tersumbat, kesulitan bernafas, rasa pusing, hingga dapat menyebabkan pingsan. Jika anda mengalami reaksi yang ekstrim setelah mengkonsumsi nanas seperti kesulitan menelan atau bernafas, denyut nadi menjadi cepat, kehilangan kesadaran, atau kulit dan kuku menjadi biru, maka segeralah mencari pertolongan medis untuk mencegah hal-hal yang lebih parah.

Manfaat Jus Nanas Bagi Kesehatan

Jus nanas mengandung aneka vitamin dan enzim yang sangat bermanfaat serta menawarkan efek kesehatan untuk tubuh. Jika sebelumnya Manfaat Buah sudah pernah menyampaikan tentang khasiat jus nanas untuk wanita, maka artikel kali ini bersifat lebih umum. Saya akan membahas apa saja manfaat jus nanas bagi kesehatan berdasarkan kandungan istimewa di dalamnya. Penting untuk diperhatikan bahwa jus nanas yang dimaksud disini adalah jus nanas asli yang bisa anda buat sendiri dari buah nanas segar. Jus nanas olahan dalam kemasan biasanya sudah mendapat tambahan gula dan pengawet, jadi efeknya bagi kesehatan tentu tidak sebaik jus nanas segar yang anda buat sendiri.

manfaat jus nanas bagi kesehatan

Manfaat Bromelain Jus Nanas

Seperti telah pernah dibahas sebelumnya, buah nanas kaya akan enzim bromelain. Karena itu, jus nanas juga sangat kaya akan enzim yang bermanfaat sebagai anti-inflamasi dan mempercepat penyembuhan memar dan bengkak ini. Enzim bromelain dikatakan memiliki peran penting untuk meredakan rasa sakit pada radang sendi dan pembengkakan setelah operasi. Selain itu enzim ini juga dapat membantu sistem pencernaan tetap sehat karena dapat memecah protein. Lebih lanjut mengenai manfaat enzim bromelain ini dapat anda lihat DISINI


Manfaat Vitamin C Pada Jus Nanas

Berdasarkan data yang ada, 237 ml jus nanas dapat mencukupi sekitar 75% dari kebutuhan harian vitamin C yang disarankan untuk orang dewasa. Vitamin C adalah antioksidan alami yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta mempercepat waktu penyembuhan penyakit flu. Selain itu, vitamin C juga diketahui dapat membantu pembentukan sel baru, memperbaiki jaringan, serta berperan aktif dalam produksi kolagen (protein yang sangat dibutuhkan dalam penyembuhan luka). Fungsi lain vitamin ini adalah untuk membantu tubuh menyerap zat besi dan memetabolisme lemak.

Manfaat Vitamin B Dalam Jus Nanas

Masih dalam porsi yang sama yaitu sekitar 237 ml, jus nanas diketahui dapat memenuhi sekitar 20% dari kebutuhan harian yang disarankan untuk tiamin. Tiamin sendiri adalah kelompok vitamin B yang mempunyai fungsi untuk meningkatkan metabolisme tubuh dengan merubah karbohidrat menjadi energi. Selain itu, dalam jus nanas juga terkandung vitamin B6 yang membantu mengatur kadar gula darah serta meningkatkan kesehatan sistem kekebalan tubuh.

Manfaat Kandungan Kalium Jus Nanas

Salah satu mineral penting yang cukup banyak terdapat dalam jus nanas adalah kalium. Kalium berfungsi untuk menjaga keseimbangan elektrolit tubuh yang dapat mencegah terjadinya kram otot dan rasa nyeri. Selain itu, mineral ini juga diketahui dapat menjaga fungsi ginjal dan pencernaan berjalan dengan normal dan sehat.

Buah Nanas Untuk Mengurangi Lemak Perut

Mungkin anda pernah mendengar tentang manfaat buah nanas untuk mengurangi lemak perut. Tapi apakah itu benar? Bagaimana cara kerjanya? Inilah yang akan dibahas dalam postingan kali ini.

Seperti diketahui, nanas termasuk buah yang mempunyai banyak kandungan nutrisi seperti vitamin C, vitamin B6, tembaga, tiamin, mangan, dan serat. Selain itu, buah nanas juga kaya akan kandungan enzim yang sangat bermanfaat untuk kesehatan yaitu bromelain.

Enzim ini berfungsi untuk mencerna protein dan dipercaya dapat mengecilkan ukuran lingkar pinggang anda.

mengecilkan ukuran pinggang dengan buah nanas

Hubungan Bromelain dengan Lemak Perut

Buah nanas mengandung kombinasi dari sejumlah enzim pencernaan yang juga berfungsi untuk meredakan peradangan. Enzim bromelain diketahui ampuh untuk mengatasi rasa nyeri dan mengurangi peradangan yang disebabkan oleh cidera olahraga, arthritis, dan trauma setelah operasi.





Enzim penting ini membantu dalam penyembuhan dan meregenerasi lapisan pencernaan di perut. Selain itu, efek antibakteri dalam enzim bromelain juga membantu dalam melawan bakteri penyebab diare. Hasil penelitian menunjukkan jika buah nanas efektif untuk mengatasi gangguan pada usus, termasuk diantaranya adalah perut kembung.

Berdasarkan beberapa hasil penelitian, jus nanas segar dapat membantu dalam pembakaran lemak. Bromelain juga dapat bekerjasama dengan enzim lain yang berfungsi untuk mencerna lemak, yaitu lipase. Kerjasama dari 2 enzim ini dapat membantu dalam mengontrol nafsu makan dan meningkatkan ekskresi lemak.

Selain itu, buah nanas termasuk makanan katabolik, yang artinya tubuh mengeluarkan kalori lebih banyak untuk mencerna buah nanas daripada kandungan kalori yang tersimpan dalam buah ini. Ini tentu merupakan hal yang sangat baik dalam upaya mengurangi lemak perut.

Peringatan Yang Perlu Diperhatikan

Walaupun secara umum buah nanas dinyatakan sebagai buah yang sangat aman untuk dikonsumsi, namun buah nanas yang masih hijau dapat menyebabkan mual dan muntah jika dikonsumsi.

Reaksi alergi juga dapat muncul pada mereka yang mempunyai alergi terhadap serbuk pohon zaitun dan racun lebah madu. Bagi mereka yang mengkonsumsi obat antikoagulan dan obat pengencer darah diharapkan untuk konsultasi dulu dengan dokter sebelum mengkonsumsi buah ini.

Untuk keterangan yang lebih lengkap, silahkan lihat Efek Samping Buah Nanas

Manfaat Jus Nanas Bagi Wanita

Jika sebelumnya saya pernah menulis tentang manfaat buah nanas untuk kecantikan, maka artikel kali ini mungkin masih ada hubungannya. Kali ini saya ingin membahas tentang aneka manfaat jus nanas bagi wanita. Jus nanas mengandung macam-macam mineral seperti kalsium, kalium, magnesium, fosfor, dan tembaga. Jus nanas juga kaya akan kandungan antioksidan dan enzim yang sangat bermanfaat bagi wanita. Jus nanas atau sari nanas dapat mencegah terjadinya bayi lahir cacat, penyakit kanker, hingga mengurangi efek dari kemoterapi.

manfaat jus nanas untuk wanita

Jus Nanas Sebagai Sumber Asam Folat

Seperti diketahui, asam folat adalah vitamin yang sangat penting bagi wanita yang sedang hamil. Satu gelas jus nanas dapat mengandung antara 50 mcg hingga 100 mcg asam folat. Biasanya dokter kandungan akan meresepkan 400 mcg asam folat sebagai asupan harian. Kecukupan akan asam folat ini sangat penting karena dapat mengurangi resiko bayi lahir dalam keadaan cacat. Bahkan asam folat ini juga dapat mengurangi resiko bayi menderita cacat otak dan sumsum tulang belakang (NDT) hingga 70%. Dan satu gelas jus nanas dapat memenuhi 1/5 hingga 1/4 dari kebutuhan harian akan asam folat ini.

Jus Nanas Untuk Penyakit Kanker Payudara

Seperti telah pernah disinggung sebelumnya pada artikel lain di blog ini, buah nanas kaya akan enzim bromelain. Enzim ini sangat ampuh untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan dipercaya efektif untuk mencegah kanker payudara. Berdasarkan sebuah penelitian di Jerman terhadap 16 orang yang menderita kanker payudara, enzim bromelain terbukti dapat merangsang fungsi kekebalan tubuh.


Sebuah lembaga kanker di Amerika juga melaporkan jika enzim ini membantu mencegah kerusakan jaringan dan luka bakar yang merupakan efek dari kemoterapi. Lebih lanjut, lembaga ini melaporkan jika bromelain dan pengobatan standar untuk kanker lainnya dapat mengurangi efek dari kemoterapi secara keseluruhan. Namun penelitian lanjutan masih perlu dilakukan untuk mengetahui manfaat sesungguhnya dari jus nanas untuk pengobatan kanker payudara dan mengurangi efek kemoterapi.

Jus Nanas Mengatasi Infeksi Saluran Kemih

Berdasarkan data yang ada, wanita sangat rentan terkena infeksi saluran kemih. Setidaknya 1 dari 5 wanita pernah mengalami infeksi saluran kemih selama hidupnya. Jus buah nanas diketahui dapat sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah ini, karena nanas mempunyai efek diuretik alami. Menurut sebuah jurnal medis di Amerika, enzim bromelain dan tripsin yang terdapat dalam buah ini dapat meningkatkan efektifitas dari antibiotik yang diresepkan untuk mengatasi masalah infeksi saluran kemih.

Kandungan Asam Dalam Buah Nanas

Buah nanas dipercaya berasal dari sekitaran Brazil, Paraguay, dan Bolivia. Selain mengandung enzim bromelain yang berkhasiat untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan, buah ini juga mengandung sejumlah asam alami buah. Aneka kandungan asam dalam buah nanas ini beberapa diantaranya mempunyai manfaat yang baik bagi tubuh, walaupun beberapa diantaranya juga merugikan jika dikonsumsi dalam jumlah banyak. Apa saja jenis kandungan asam alami dalam buah nanas?

kandungan asam dalam buah nanas

Asam Malat dan Asam Sitrat Pada Buah Nanas

Kandungan asam malat dalam buah nanas sekitar 13% dari keseluruhan zat asam pada buah ini. Asam malat sendiri adalah senyawa alami yang ditemukan pada buah dan sayuran, dan juga ada di dalam sel tubuh anda. Asam ini mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Fungsinya adalah untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menghaluskan dan mengencangkan kulit, menjaga kesehatan mulut, dan mengurangi resiko keracunan logam berbahaya.

Sedangkan kandungan asam terbesar pada buah nanas adalah asam sitrat, yaitu sekitar 87%. Berdasarkan data dari sebuah penelitian, mengkonsumsi jus nanas segar dalam jumlah yang banyak tanpa ditambah dengan pemanis dapat membuat anda mengalami sakit perut. Apalagi jika dikonsumsi saat perut dalam keadaan kosong. Jadi sebaiknya anda makan dulu sebelum mengkonsumsi buah nanas.


Asam Askorbat dan Asam Lainnya Pada Buah Nanas

Buah nanas mengandung sejumlah asam askorbat yang merupakan sumber dari vitamin C. Asam askorbat berfungsi untuk melawan infeksi yang disebabkan oleh bakteri atau virus. Asam ini adalah antioksidan yang sangat efektif dan membantu tubuh dalam menyerap zat besi. Mengkonsumsi setengah gelas jus nanas sudah mencukupi 50% dari asupan harian yang disarankan akan vitamin C.

Sejumlah kecil kandungan asam lain yang juga terdapat dalam buah nanas antara lain adalah asam isokapronik, asam akrilat, asam n-valerianik, asam quinik, dan asam b-metiltiopropionik metil ester serta etil ester.