Air Kelapa Muda Untuk Perawatan Kulit

Masyarakat Indonesia sudah sejak lama mempercayai khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil dan untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Sedangkan kegunaan air kelapa muda untuk kecantikan kulit diketahui karena kemampuannya dalam menghidrasi tubuh dengan cepat akibat kombinasi dari antioksidan dan hormon tanaman yang terdapat di dalamnya.

Air kelapa muda diambil dari buah kelapa yang berumur antara 5 -7 bulan. Air kelapa muda ini sudah digunakan dalam berbagai bidang, mulai dari tonik obat hingga sebagai minuman olahraga karena kandungan antioksidan dan elektrolit yang tinggi di dalamnya.

manfaat air kelapa muda untuk kulit

Air Kelapa Muda dan Kecantikan Kulit

Sekilas Tentang Air Kelapa
Air kelapa adalah air yang terdapat di dalam buah kelapa yang belum matang. Telah dikonsumsi selama ratusan tahun oleh masyarakat yang tinggal di wilayah kepulauan tropis seperti Indonesia, air kelapa banyak dipuji karena sifat pengobatan dan kemampuannya dalam penyembuhan berbagai masalah kesehatan. Beberapa manfaat air kelapa antara lain adalah untuk menyembuhkan diabetes, hipertensi, dan penyakit jantung. Kemampuannya sebagai vasodilator yang efektif dapat meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi terjadinya pembentukan plak pada pembuluh arteri.


Sitokinin Dalam Air Kelapa Membuat Awet Muda
Air kelapa muda diketahui sebagai sumber yang baik akan berbagai hormon tanaman yang disebut sitokinin. Hormon-hormon tanaman ini memberikan manfaat efek anti penuaan pada sel-sel tubuh, menjaga kehalusan kulit, serta mencegah munculnya keriput. Ketika diaplikasikan langsung pada kulit, sitokinin akan bekerja pada jaringan ikat dalam kulit dan membuatnya tetap elastis, mengatasi masalah kulit kering, dan menghilangkan garis-garis halus yang berkaitan dengan faktor usia. Ketika dikonsumsi, sitokinin akan bekerja dari dalam keluar dengan menjaga sel-sel tubuh, termasuk sel kulit untuk tetap awet muda.

Antioksidan Dalam Air Kelapa
Air kelapa sangat kaya akan antioksidan, yaitu nutrisi yang membantu melawan radikal bebas yang berasal dari faktor eksternal yang dapat merusak kulit, seperti polusi dan paparan sinar matahari. Selain itu, radikal bebas juga dapat berasal dari stresor dalam tubuh anda. Salah satu yang paling umum adalah stres emosional, yang dapat mengurangi aliran darah ke kulit anda, dan membuat proses penuaan menjadi lebih cepat. Walaupun terdapat pertentangan mengenai mengkonsumsi antioksidan tinggi seperti air kelapa muda dapat berkontribusi untuk kesehatan dan vitalitas kulit, namun kemampuannya dalam melawan radikal bebas telah disepakati secara universal.

Air Kelapa Muda Untuk Menghidrasi Tubuh
Dehidrasi akan terjadi apabila tubuh anda kehilangan lebih banyak air dan elektrolit daripada yang anda konsumsi. Tanda-tanda dehidrasi pada kulit antara lain adalah kulit yang kering, kendur, dan apabila dicubit maka akan lambat untuk kembali ke posisi semula. Air kelapa muda adalah salah satu pilihan terbaik untuk menghidrasi tubuh dengan cepat karena memiliki kandungan elektrolit penting yang tinggi, seperti kalium. Dalam tubuh, kalium berfungsi untuk menjaga keseimbangan cairan tetap baik.

Berikutnya baca:

Sebelumnya:
Menurunkan Kolesterol Dengan Air Kelapa

Bantu saya membagikannya

Artikel Terkait

Berikutnya
« Prev Post
Sebelumnya
Next Post »