Kandungan Nutrisi Buah Kurma Segar

Walaupun masyarakat Indonesia lebih terbiasa mengkonsumsi kurma kering, namun kali ini Manfaat Buah ingin memberikan informasi tentang kandungan nutrisi buah kurma segar. Bagi masyarakat Indonesia, khususnya untuk yang beragama Islam, buah kurma sudah menjadi bagian yang penting. Apalagi saat bulan puasa tiba, dimana begitu mudahnya kita menemukan orang yang menjajakan buah ini di pinggir-pinggir jalan.

Buah yang diyakini berasal dari daerah bantaran sungai Nil dan Efrat ini memang sangat mudah dicerna. Kurma mengandung sejumlah besar gula sederhana yang akan menggantikan energi yang hilang dengan cepat. Selain itu, buah kurma juga dilengkapi dengan vitamin, mineral, dan nutrisi-nutrisi penting lainnya bagi tubuh.

kandungan nutrisi pada buah kurma segar

Kandungan Kalori dan Nutrisi Dasar Buah Kurma

Secara alami buah kurma kaya akan serat. Dalam porsi 100 gr buah kurma (4-5 buah ukuran sedang) terkandung sekitar 6,7 gr serat, atau setara dengan 18% dari asupan harian yang disarankan. Serat adalah nutrisi penting yang akan menurunkan kadar LDL (kolesterol jahat) dan mengatasi masalah sembelit. Selain itu, buah kurma juga diketahui bebas kolesterol, rendah sodium (1 mg / porsi), dan rendah lemak (15 gr total lemak / porsi). Dalam porsi 100 gr buah kurma anda akan memperoleh 74,97 gr karbohidrat dan 1,81 gr protein. Secara keseluruhan kalori yang terkandung dalam 1 porsi buah kurma adalah sekitar 248 kalori.

Mineral Dalam Buah Kurma Segar

Kurma adalah sumber kalium yang baik, yaitu mineral yang mempunyai peran penting dalam kontraksi otot dan untuk mengatur detak jantung serta tekanan darah. 1 porsi buah kurma (100 gr) diketahui mengandung sekitar 696 mg kalium, setara dengan 16% dari jumlah asupan harian. Selain itu buah kurma juga kaya akan zat besi, 90 mg per-porsinya (setara dengan 11% dari asupan harian yang disarankan). Zat besi sangat penting untuk pertumbuhan dan menjaga kesehatan tulang. Yang paling hebat, 1 porsi buah kurma diketahui mengandung 0,362 mg mineral tembaga, setara dengan 40% dari asupan harian yang disarankan. Mineral ini sangat penting dalam produksi sel darah merah. Secara keseluruhan, 100 gr buah kurma memenuhi 13% dari total mineral yang dibutuhkan tubuh dalam 1 hari.

Vitamin B kompleks, Antioksidan, dan Fitonutrien Pada Kurma Segar

B kompleks adalah sekumpulan vitamin B yang berfungsi untuk memecah karbohidrat dan protein, memelihara sistem saraf, menghasilkan energi, dan menjaga sistem kekebalan tubuh. Secara prosentase, setiap 100 gr kurma memberikan 4% vitamin B1, 4,5% vitamin B2, 10% vitamin B3, 16% vitamin B5, dan 19% vitamin B6 dari asupan harian yang disarankan. Disamping itu, buah kurma juga menyimpan senyawa lain yang berpotensi sebagai antioksidan, seperti vitamin A (149 IU / porsi) dan flavonoid (betakaroten & lutein). Antioksidan ini berfungsi untuk mengikat radikal bebas berbahaya dan perlindungan kemo.

Berikutnya baca:


Bantu saya membagikannya

Artikel Terkait

Berikutnya
« Prev Post
Sebelumnya
Next Post »